Saturday, December 10, 2011

Konsep Sehat, Kudu Sehat !!



Konsep hidup sehat H.L.Blum sampai saat ini masih relevan untuk diterapkan. Kondisi sehat secara holistik bukan saja kondisi sehat secara fisik melainkan juga spiritual dan sosial dalam bermasyarakat. Untuk menciptakan kondisi sehat seperti ini diperlukan suatu keharmonisan dalam menjaga kesehatan tubuh. Dalam Teorinya H.L Blum menjelaskan ada empat faktor utama yang mempengaruhi derajat kesehatan masyarakat. Keempat faktor tersebut merupakan faktor determinan timbulnya masalah kesehatan.

Keempat faktor tersebut terdiri dari:
1.     Faktor perilaku/gaya hidup (life style)
2.     Faktor lingkungan (sosial, ekonomi, politik, budaya)
3.     Faktor pelayanan kesehatan (jenis cakupan dan kualitasnya) 
4.     Faktor genetik (keturunan)
Keempat faktor ini, sangatlah berkaitan erat. bila salah satu dihilangkan, konsep sehat tidak sempurna. Dapat dibayangkan bila ternyata pelayanan kesehatan sudah berjuang maksimal untuk mendirikan konsep sehat, namun orang yang menjadi tujuan mempunyai perilaku yang kurang baik, maka lagi-lagi, konsep sehat tidak akan terealisasi. Di zaman yang semakin maju seperti sekarang ini maka cara pandang kita terhadap kesehatan juga mengalami perubahan. paradigma sakit untuk sembuh dalam bidang kesehatan hanya dipandang sebagai upaya menyembuhkan orang yang sakit dimana terjalin hubungan dokter dengan pasien (dokter dan pasien). Namun sekarang konsep yang dipakai adalah paradigma sehat, dimana upaya kesehatan dipandang sebagai suatu tindakan untuk menjaga dan meningkatkan derajat kesehatan individu ataupun masyarakat (SKM dan masyarakat).
Perilaku menjadi hal yang utama dalam realisasikan program kesehatan yang berlandaskan teori Blum. Bila peran pemerintah sudah menyeluruh namun perilaku dari diri sendirinya masih belum cukup baik, maka pola kesehatan yang optimal ini akan sulit tercapat.
Bila ditinjau ulang dalam segala aspek, hidup seseorang itu ditentukan oleh berbagai faktor. Faktor tersebut meliputi faktor eksternal dan internal. Dari namanya saja, internal, merupakan segala sesuatu yang berarti mengarah ke dalam diri kita. Faktor internal menjadi momok dari segala perubahan seseorang. Disamping hal itu, ada faktor yang bisa menjadi dominan dan mampu merubah diri kita yaitu, faktor eksternal.
Faktor ini menyumbangkan banyak perubahan dalam konsep kesehatan. Bahkan ada pepatah yang mengatakan, sikap seseorang ditentukan oleh lingkungannya. Bila lingkungan kita kondisikan sedemikian rupa, maka pola kesehatan yang jadi pembiasaan akan terbiasa.
Faktor selanjutnya yaitu faktor pelayanan kesehatan. Dalam kesehatan, sebuah sistem perlu sebuah fasilitas dalam merealisasikan proses menuju perealisasian pola sehat. Fasilitas ini meliputi hal-hal yang mendukung ke arah kesehatan. Contohnya, program sosialisasi KB, program sosialisasi PHBS (pola hidup bersih dan sehat), dan program-program yang lainnya. Perlunya sikap pemerintah dalam publikasi kesehatan melalui pelayan kesehatan secara langsung sangatlah berarti.
Masih banyak faktor-faktor yang dalam mendukung terciptanya masyarakat yang sehat. Masih banyak faktor yang dapat mengarahkan kita menjadi masyarakat yang sehat. Dan masih banyak pula manusia yang peduli terhadap kesehatan.
Kesimpulannya, konsep ini jangan menjadi ucapan atau sebatas teori belaka. Perlu implikasi yang bisa membuat segala hal yang berbau kesehatan dapat tercipta.
Maka dari itu, untuk merealisasikan konsep sehat, kita sebagai agent of change kudu sehat.
Konsep sehat ya Kudu Sehat !!

0 comments:

Post a Comment

Untuk Inovasi dan Kreativitas Penulis. Karena Pembaca yang bijak selalu Meninggalkan Pesan Perubahan dan Perbaikan Penulis. Diisi ya..^^